Wednesday, April 10, 2013

Ketika mendengar kata "baca" atau "membaca" pasti yang ada di mindset kita adalah "boring" atau "membosankan"..Yup! karena ketika kita membaca pasti ada perasaan jenuh harus memperhatikan huruf demi huruf, kata demi kata, kalimat demi kalimat..Hadeeh..Apalagi kalo bukunya seabreg..hehehe


Untuk menyukai aktivitas membaca harus ditanamkan sejak dini atau semenjak kita masih kecil, karena dengan begitu ketika dewasa insyaallah kitapun masih menyukai aktivitas membaca meskipun ada pengaruh dari diri sendiri atau lingkungan sekitar untuk malas membaca.
Tetapi ada kalanya disaat yang mendesak kitapun harus membaca buku, seperti misalnya kalau yang masih sekolah adanya Ujian Sekolah atau Ujian Nasional atau yang sudah menjadi MAHASISWA adanya UTS atau UAS atau sidang skripsi. Tapi kalo ada yang hobi baca buku itu berarti karena kesukaannya pada buku tersebut, misalnya for boys like comic and for girls like novel..right!!






Membaca akan menjadi aktivitas yang seru kalau kita memiliki rasa ingin tahu terhadap apa isi, makna, dan yang ingin disampaikan oleh buku tersebut.






Kalo ada yang ingin tahu bagaimana cara ingin membaca buku yang seru, penulis akan share pengalaman penulis ketika ingin membaca buku:
1. NIAT dalam HATI.. that's right ketika ingin membaca buku niatkan dalam hati bahwa saya ingin membaca buku.
2. INGAT TUJUAN yang INGIN DICAPAI.. Ketika ingin membaca INGAT tujuan apa yang ingin kita capai ketika membaca buku, misal saya ingin lulus Ujian Nasional atau saya ingin menghibur diri saya sendiri ketika membaca (komik atau novel) atau saya ingin menyerap ilmu yang ada di dalam buku tersebut.

Kalo lagi bosan membaca buku biasa cobalah untuk membaca kitab suci (sesuai dengan keyakinan kalian masing-masing), karena dengan begitu akan semakin mendekatkan kita kepada ALLAH SWT dan akan mendapatkan ilmu yang bermanfaat dari kitab suci (misal Al-quran).


Guys, belajarlah dari bangsa Jepang. Bangsa Jepang menjadi bangsa maju seperti saat ini karena mereka BANGKIT dari KETERPURUKAN ketika wilayah mereka di bom atom oleh bangsa Amerika. Coba perhatikan dengan seksama motor, mobil, elektronik, bahkan komik/manga dan kartun Jepang/anime seperti naruto, samurai x, doraemon, bleach, gundam, bahkan dragon ball semua itu merupakan karya bangsa Jepang.







So kalo ingin bangsa Indonesia menjadi bangsa yang maju jangan lupa untuk MEMBACA...keep spirit 45 guys..
Sumber gambar: www.google.com
                           www.komikid.com